Semua orang bisa jatuh cinta kapan saja dan dengan siapa saja, termasuk dengan sahabat sendiri. Rasa cinta atau sayang itu muncul perlahan di tengah-tengah hubungan persahabatan antara cowok dan cewek. Apakah kamu juga mengalaminya?
Namun terkadang, rasa cinta di balik hubungan persahabatan itu tidak bisa terungkapkan. Kamu takut kalau rasa cinta yang muncul ini justru akan merusak persahabatan kalian. Apalagi kamu juga belum tahu isi hatinya.
Memendam perasaan cinta terhadap sahabat sendiri memang menyakitkan. Apalagi jika dia ternyata malah keburu diserobot orang lain. Pasti rasa cemburu bercampur kekecewaan akan langsung beradu dalam hati.
Masih bingung apakah dia punya rasa cinta yang sama? Berikut ciri-ciri sahabat jadi cinta:
1. Tatapan yang berbeda
Saat seorang sahabat menatap kamu dengan tatapan yang berbeda dan langsung memalingkan muka saat ketahuan, itu ciri kalau dia ada rasa sama kamu. Tatapannya itu bisa menjadi petunjuk kalau dia sedang mengagumi kecantikan wajahmu.
2. Mendadak marah
Saat sahabat tiba-tiba marah atau ngambek saat kamu bercerita tentang orang lain yang kamu suka, itu tanda kalau dia sedang cemburu. Rasa cemburu itu muncul karena dia cinta sama kamu. Ingat! Cemburu itu adalah tanda cinta.
3. Selalu berduaan
Kalau kamu dan sahabat selalu jalan berduaan, itu tanda kalau ada benih-benih cinta di antara kalian. Kebiasaan ini tanpa kamu sadari akan memunculkan rasa cinta yang lebih besar hingga akhirnya kamu malah lebih nyaman saat bersama dia daripada pacar.
Dia suka menggoda atau merayu kamu dengan kalimat yang berhubungan dengan perasaan. Misalnya, “kalau aku pake baju ini, pasti kamu bakalan jatuh cinta sama aku… ha ha ha.” Kamu harus jeli, bisa saja rayuan yang dia ucapkan itu tulus dari dalam hati.
4. Selalu ada
Dia selalu ada dan selalu mau saat diajak jalan sama kamu, padahal dia sendiri sedang sibuk dengan tugas atau pekerjaannya. Sudah jelas kalau dia memang beneran cinta sama kamu. Buktinya, dia rela mengorbankan hidupnya untuk bisa bersama dengan kamu.
Apakah sahabat kamu menunjukkan ciri-ciri di atas? Jika iya, sudah bisa dipastikan kalau dia cinta sama kamu.
0 komentar: